Kamis, 23 September 2010

HATI SEORANG WANITA

HATI SEORANG WANITA

1. Sensitif : Bukan bermaksud suka merajuk, tapi hanya ingin bermanja dan mendapatkan perhatian.

2. Cerewet : Bukan bermaksud FUSSY tak tentu hala, kadang ingin LELAKI mengikut kata-katanya sekali sekala.

3. Halus : Ibarat sehelai sutera, cantik, mulus, lembut dan mudah tercarik dan koyak. Walaupun seorang wanita memaafkan seseorang yang lain atas sebab sesalahan, biasanya WANITA akan ingat kesalahan tersebut untuk disimpan jadi pengajaran. Bukan DENDAM.

4. Ikhlas : Ikhlas seorang wanita tak perlu diragui.

5. Korban : WANITA sanggup berkorban apa saja untuk seseorang yang amat disayangi, termasuk ibu bapa, anak-anak dan suami. WANITA amat tabah.

6. Prihatin : Sentiasa memerhatikan keadaan sekeliling dalam diam.

7. Manja : Walaupun dia adalah seorang WANITA yang pandai berdikari, naluri seorang WANITA masih lagi tetap seorang WANITA. Suka bermanja bukan hanya kepada insan yang bernama LELAKI , namun juga sesama kaum.

8. Ego : WANITA yang terlalu sayangkan kekasihnya sanggup menolak ketepi EGOnya apabila bersemuka dengan yang dicintai.

9. Cinta : CINTA pertama bagi wanita adalah yang paling dalam dan tulus.

10. Seks : SEKs bukanlah segala-galanya buat WANITA kerana WANITA diciptakan dengan 9 nafsu dan satu akal. NAFSU yang banyak dan tidak tertumpu kepada satu saja. LELAKI pula dijadikan dengan 9 akal dan satu nafsu. Fungsi lelaki adalah membimbing WANITA dan bukanmenghanyutkannya.

** "Peranan LELAKI dalam kehidupan WANITA adalah sebagai pelindung dan bukan sebagai pemusnah. WANITA diciptakan oleh ALLAH swt dari tulang rusuk kiri dan untuk dipeluk dan dimanja, bukan untuk dikasari.

Maka lelaki haruslah memahami HATI dan PERASAAN WANITA

POSTED BY NURUL NAHDZAH HASANAH ISMAIL



::: T0l0n9 s4mp4!k4n p4d4ny4 :::

::: T0l0n9 s4mp4!k4n p4d4ny4 ::

Tolong sampaikan pada si dia…

Tolong beritahu si dia, aku ada pesanan buatnya..

Tolong beritahu si dia, cinta agung adalah cintaNya..

Tolong beritahu si dia, cinta manusia bakal membuatnya alpa..

Tolong nasihati sia dia, jangan menyintaiku lebih dari dia menyintai Yang Maha Esa..

Tolong nasihati si dia, jangan mengingatiku lebih dari dia mengingati Yang Maha Kuasa..

Tolong nasihati si dia, jangan mendoakanku lebih dari dia mendoakan ibu bapanya..

Tolong katakan pada si dia, dahulukan Allah kerana di situ ada syurga..

Tolong katakan pada si dia, dahulukan ibu bapanya kerana di telapak itu syurganya..

Tolong ingatkan si dia.

Aku terpikat kerana imannya bukan rupa..

Tolong ingatkan si dia.

Aku lebih cintakan zuhudnya bukan harta..

Tolong ingatkan si dia.

Aku kasihinya kerana santunnya..

Tolong tegur si dia, bila dia mula mengagungkan cinta manusia..

Tolong tegur si dia, bila dia tenggelam dalam angan-angannya..

Tolong tegur si dia, andai nafsu mengawal fikirannya..

Tolong sedarkan si dia. Aku milik Yang Maha Esa..

Tolong sedarkan si dia. Aku masih milik keluarga..

Tolong sedarkan si dia.

Tanggungjawabnya besar kepada keluarganya..

Tolong sabarkan si dia, usah ucap cinta di kala cita-cita belum terlaksana..

Tolong sabarkan si dia, andai diri ini enggan dirapati kerana menjaga batasan cinta..

Tolong sabarkan si dia, bila jarak mejadi penyebab bertambah rindunya..

Tolong pesan padanya.

Aku tidak mahu menjadi fitnah besar kepadanya..

Tolong pesan padanya.

Aku tak mahu menjadi punca kegagalannya..

Tolong pesan padanya.

Aku membiarkan Yang Esa menjaga dirinya..

Tolong khabarkan pada si dia.

Aku tidak mahu melekakan dia..

Tolong khabarkan pada si dia.

Aku mahu dia berjaya dalam impian dan cita-citanya..

Tolong khabarkan pada si dia.

Jadilah penyokong dalam kejayaanku..

Tolong sampaikan pada si dia, aku mendambakan cinta suci yang terjaga..

Tolong sampaikan pada si dia, cinta kerana Allah tidak ternilai harganya..

Tolong sampaikan pada si dia, hubungan ini terjaga selagi dia menjaga hubungan dengan Yang Maha Kuasa..

Tolong sampaikan kepada si dia kerana aku tidak mampu memberitahunya sendiri…

Hanya engkau Ya Allah mengetahui siapa si dia..

Moga pesananku sampai padanya walau aku sendiri tidak mengetahui siapa dan dimana si dia..

Moga dia seekor lebah yang sentiasa memuji keagungan Yang Maha Kuasa memasuki taman larangan dengan sopan santunnya dan bertemu mawar berduri yang terjaga oleh tuannya..

Simpanlah pesanan ku ini sehingga engkau bertemu diriku suatu hari nanti…

Selasa, 31 Agustus 2010

Ikhlas adalah Rahasia antara Aku dan Dia

Rahasia menakjubkan yang menjadikan hati terbuka adalah rahasia antara Allah dan hambaNya.

“Demi Allah aku ikhlas melakukannya, tanpa ada paksaan dan tuntutan, aku ikhlas…”

“Demi seseorang yang aku cintai di dunia ini, aku melakukan ini semua dengan ikhlas..”

مِنَ الَّذِينَ هَادُوا يُحَرِّفُونَ الْكَلِمَ عَنْ مَوَاضِعِهِ وَيَقُولُونَ سَمِعْنَا وَعَصَيْنَا وَاسْمَعْ غَيْرَ مُسْمَعٍ وَرَاعِنَا لَيًّا بِأَلْسِنَتِهِمْ وَطَعْنًا فِي الدِّينِ وَلَوْ أَنَّهُمْ قَالُوا سَمِعْنَا وَأَطَعْنَا وَاسْمَعْ وَانْظُرْنَا لَكَانَ خَيْرًا لَهُمْ وَأَقْوَمَ وَلَكِنْ لَعَنَهُمُ اللَّهُ بِكُفْرِهِمْ فَلا يُؤْمِنُونَ إِلا قَلِيلا

kecuali orang-orang yang taubat dan Mengadakan perbaikan[369] dan berpegang teguh pada (agama) Allah dan tulus ikhlas (mengerjakan) agama mereka karena Allah. Maka mereka itu adalah bersama-sama orang yang beriman dan kelak Allah akan memberikan kepada orang-orang yang beriman pahala yang besar. (Q.S An Nisaa’[4]: 146)

[369] Mengadakan perbaikan berarti berbuat pekerjaan-pekerjaan yang baik untuk menghilangkan akibat-akibat yang jelek dan kesalahan-kesalahan yang dilakukan.

Apa makna kata ikhlas?Apakah sebuah perkataan dengan menggunakan kata “Demi Allah” aku ikhlas…? Dalam sebuah film seorang pemuda diberikan syarat sebelum datang untuk meminang si gadis, yaitu ilmu ikhlas, buku tentang ilmu ikhlas dibeli, dipelajari namun pemuda itu tetap tidak mengerti apa sebenarnya ilmu ikhlas, hingga akhirnya pemuda itu berkata “aku pasrah kepada Allah swt, jika memang engkau bukan jodohku maka aku terima itu dengan lapang dada” tanpa dia sadari dia telah menguasai ilmu ikhlas, bukan sekedar teori namun aplikasinya.

“Ikhlas“ adalah mengorientasikan perkataan, perbuatan, dan jihadnya hanya kepada Allah swt. mengharap keridhaanNya, tanpa memperhatikan keuntungan materi, prestasi, pangkat, gelar, kemajuan, atau kemunduran. Dengan begitu ia telah menjadi tentera aqidah, bukan tentara kepentingan yang hanya mencari kemanfaatan dunia.

قُلْ إِنَّ صَلاتِي وَنُسُكِي وَمَحْيَايَ وَمَمَاتِي لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ (١٦٢)لا شَرِيكَ لَهُ وَبِذَلِكَ أُمِرْتُ وَأَنَا أَوَّلُ الْمُسْلِمِينَ (١٦٣)

Katakanlah: Sesungguhnya sembahyangku, ibadatku, hidupku dan matiku hanyalah untuk Allah, Tuhan semesta alam. 163. tiada sekutu bagiNya; dan demikian Itulah yang diperintahkan kepadaku dan aku adalah orang yang pertama-tama menyerahkan diri (kepada Allah)". (Q.S Al An aam [6]: 162-163)

Ikhlas sebagai penolong dari musibah

Sungguh, tidak ada yang menolong kita dari musibah dunia kecuali keikhlasan. Ibn. Umar ra. mengatakan bahawa ia mendengar Rasulullah saw. bersabda ,

“Ada tiga orang di antara orang-orang sebelum kalian yang bepergian, hingga mereka mendapatkan tempat persinggahan di sebuah gua. Mereka kemudian masuk ke dalam gua tersebut. Tak berapa lama kemudian, beberapa batu besar runtuh hingga menutup pintu gua. Salah seorang daripada mereka berkata, “Sungguh tidak ada yang dapat menyelamatkan kita dari timbunan batu-batu ini kecuali kita meminta pertolongan kepada Allah dengan amal-amal soleh kalian”.

Maka salah seorang dari mereka berkata, “Ya Allah, aku mempunyai orang tua yang telah renta. Aku tidak pernah minum susu sebelum mereka berdua minum. Ini sudah menjadi kebiasaan keluarga kami, untuk menghormati yang lebih tua. Pada suatu hari sewaktu aku pulang ke rumah, ternyata keduanya sudah tidur. Aku pun memerah susu untuk minuman keduanya meskipun mereka berdua telah terlelap tidur.

Aku tetap merasa enggan meminum susu tersebut sebelum mereka berdua minum. Kutunggu hingga keduanya bangun dari tidur, hingga waktu fajar menyingsing pun tiba. Anak-anak ku meminta-minta minum susu itu. Namun aku tetap enggan memeberikan kerana orang tuaku belum minum. Akhirnya, keduanya bangun dan minum susu yang telah kupersiapkan sejak petang kelmarin. Sesudah itu, barulah kami minum, termasuk anak-anakku. Ya Allah, jika apa yang kulakukan itu kerana mencari keridhaanMu, maka bebaskanlah kami dari batu yang menutupi gua ini.

Maka batu-batu yang menutupi gua itu pun bergeser sedikit, namun belum cukup bagi mereka untuk keluar dalam gua.Berikutnya, orang yang kedua berkata, “Ya Allah aku mempunyai seorang keponakan yang sangat kucintai kerana kecantikannya. Aku bermaksud hendak memilikinya, namun dia selalu menolak pinanganku. Suatu ketika saat keluarganya ditimpa masalah, keadaan itu memaksa dirinya meminta pertolongan dariku. Aku bersedia memberikan beberapa dinar dengan syarat dia bersedia merelakan dirinya untukku. Akhirnya dai terpaksa akur.

Ketika aku hendak melakukan sesuatu yang memang bukan menjadi hakku, gadis mulia itu mengingatkanku bahawa apa yang kulakukan itu salah. Aku pun terkejut lalu tersedar. Aku pun tidak jadi untuk meneruskan perlakuanku. Segera aku tinggalkan gadis manis itu dengan beberapa dinar dan memang aku relakan. Ya Allah, jika aku melakukan itu kerana mencari keridhaanMu, maka keluarkanlah kami dari kesulitan ini.

Sekali lagi, atas izin Allah, batu itu bergeser lagi beberapa inci dari mulut gua. Orang ketiga oun kahirnya berdoa, “Ya Allah, sesungguhnya aku pernah memiliki tiga orang buruh, yang upahnya selalu aku berikan kepada mereka. Namun, suatu ketika ada di antara mereka tidak dating mengambil haknya itu. Aku pun mengembangkan upahnya itu hingga menjadi harta berlimpah-ruah. Hingga suatu saat, tiba-tiba buruh itu pun dating hendak meminta upah yang belum diambilnya beberapa tahun silam.

Maka, seluruh kambing, sapi, unta dan hamba sahaya itu aku berikan kepadanya. Mula-mula ia mengira bahawa aku berolok-olok. Tetapi setelah meyakinkan, ia pun mengambil semua harta itu tanpa menyisakan sedikit pun dari harta itu. Ya Allah, jika aku melakukan itu kerana mencari keridhaanMu, maka keluarkankan kami dari kesulitan ini.”Ternyata, batu-batu itu pun berguguran, bergeser dari mulut gua hingga memberikan jalan yang memungkinkan tiga orang tersebut keluar dari gua itu. (HR. Bukhari-Muslim)

Inilah beberapa contoh amal yang disertakan keikhlasan lalu amal-amal ini dihantar terus kepada Allah swt. Contoh ini mengajak kita bertanya kepada diri sendiri, apakah kita punya, antara kita dan Allah, amalan yang akan kita tuntut(tawassul) bila tertimpa musibah, hingga kita akan berkata, “Ya Allah, aku telah lakukan amal ini kerana mencari keridhaanMu, maka lepaskanlah aku dari belengu ini

”?

Ikhlas merupakan rahasia yang hanya diketahui pemiliknya dan Allah semata. Maka, tatkala hamba merasa ingin menangis dan hatinya berdetak kencang ketaatan, itulah detik-detik munculnya keikhlasan.

Rahasia menakjubkan yang menjadikan hati terbuka adalah rahasia antara Allah dan hambaNya. Ia tiada diketahui oleh malaikat, sehingga ia tiada kuasa menulisnya. Tiada pula diketahui oleh syaitan, sehingga ia tiada kuasa merusakkannya. Semoga keikhlasan selalu ada didalam diri kita. Amin.

YAKINLAH ALLAH DEKAT BERSAMA KITA,,,

Oleh Muhammad Zainuddin,,,,

Firman Allah:

وَإِذَا سَأَلَكَ عِبَادِي عَنِّي فَإِنِّي قَرِيبٌ أُجِيبُ دَعْوَةَ الدَّاعِ إِذَا دَعَانِ فَلْيَسْتَجِيبُوا لِي وَلْيُؤْمِنُوا بِي لَعَلَّهُمْ يَرْشُدُونَ

"Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdo`a apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran.(QS.al-Baqarah:186)

  • KEBERADAAN ALLAH

Al-Qur`an menginformasikan kepada kita tentang kebenaran sifat-sifat Allah,

اللَّهُ لَا إِلَهَ إِلَّا هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّومُ لَا تَأْخُذُهُ سِنَةٌ وَلَا نَوْمٌ لَهُ مَا فِي السَّمَوَاتِ وَمَا فِي الْأَرْضِ مَنْ ذَا الَّذِي يَشْفَعُ عِنْدَهُ إِلَّا بِإِذْنِهِ يَعْلَمُ مَا بَيْنَ أَيْدِيهِمْ وَمَا خَلْفَهُمْ وَلَا يُحِيطُونَ بِشَيْءٍ مِنْ عِلْمِهِ إِلَّا بِمَا شَاءَ وَسِعَ كُرْسِيُّهُ السَّمَوَاتِ وَالْأَرْضَ وَلَا يَئُودُهُ حِفْظُهُمَا وَهُوَ الْعَلِيُّ الْعَظِيمُ

“Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia Yang hidup kekal lagi terus-menerus mengurus (makhluk-Nya); tidak mengantuk dan tidak tidur, Kepunyaan-Nyaapa yang di langit dan di bumi. Tiada dapat memberi syafaat di sisi Allah tanpa izin-Nya. Allahmengetahui apa-apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka, dan mereka tidakmengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi Allahmeliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, dan AllahMahatinggi lagi Mahabesar.” (al-Baqarah: 255)

اللَّهُ الَّذِي خَلَقَ سَبْعَ سَمَوَاتٍ وَمِنَ الْأَرْضِ مِثْلَهُنَّ يَتَنَزَّلُ الْأَمْرُ بَيْنَهُنَّ لِتَعْلَمُوا أَنَّ اللَّهَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ وَأَنَّ اللَّهَ قَدْ أَحَاطَ بِكُلِّ شَيْءٍ عِلْمًا

"Allah-lah yang menciptakan tujuh langit dan seperti itu pula bumi. Perintah Allah berlaku padanya, agar kamu mengetahui bahwasanya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu, dan sesungguhnya Allah ilmu-Nya benar-benar meliputi segala sesuatu.

(QS.at-Thalaaq:12)

Akan tetapi, banyak orang yang tidak menerima keberadaan Allah swt. seperti yang telahdijelaskan dalam ayat-ayat tersebut. Mereka tidak memahami kekuasaan dan kebesaran-Nya yangabadi. Mereka memercayai kebohongan bahwa merekalah yang mengatur diri mereka sendiri danberpikir bahwa Allah berada di suatu tempat yang jauh di alam semesta dan jarang mencampuri“perkara keduniaan”.

Pemahaman terbatas orang-orang ini disebutkan dalam Al-Qur`an,

مَا قَدَرُوا اللَّهَ حَقَّ قَدْرِهِ إِنَّ اللَّهَ لَقَوِيٌّ عَزِيزٌ

"Mereka tidak mengenal Allah dengan sebenar-benarnya. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Kuat lagi Maha Perkasa."

(al-Haj:74)

Memahami kekuasaan Allah swt. dengan baik merupakan ikatan awal dalam rantai keimanan.Sesungguhnya, seorang mukmin akan meninggalkan pandangan masyarakat yang menyimpang tentang kekuasaan Allah swt. dan menolak keyakinan sesat dengan mengatakan,

وَأَنَّهُ كَانَ يَقُولُ سَفِيهُنَا عَلَى اللَّهِ شَطَطًا

"Dan bahwasanya: orang yang kurang akal daripada kami selalu mengatakan (perkataan) yang melampaui batas terhadap Allah "

(QS.al-jin:4)

Kaum muslimin memercayai Allah swt. sesuai dengan penjelasan Al-Qur`an. Mereka melihattanda-tanda keberadaan Allah pada dunia nyata dan alam gaib, kemudian mulai memercayai keagungan seni dan kekuasaan Allah.Akan tetapi, jika umat berpaling dari Allah serta gagal bertafakur kepada Allah dan ciptaan-Nya, mereka akan mudah terpengaruh oleh keyakinan-keyakinan yang menyesatkan pada saat ditimpa kesusahan. Allah menyebutnya sebagai bahaya yang potensial,

Dalam surah Ali Imran: 154, mengenai umat yang menyerah dalam berperang,

“... sedang segolongan lagi telah dicemaskan oleh dirimereka sendiri; mereka menyangka yang tidak benar terhadap Allah seperti sangkaan jahiliah....”Seorang muslim seharusnya tidak melakukan kesalahan seperti itu. Karena itu, dia harus membebaskan hatinya dari segala sesuatu yang dapat memunculkan sangkaan jahiliah dan menerima keimanan yang nyata dengan segenap jiwa sebagaimana penjelasan dalam Al-Qur`an.

  • TAQWA KEPADA ALLAH SESUAI KESANGGUPAN

Bertaqwa kepada Allah adalah awal dari segalanya. Semakin tebal ketaqwaan seseorang kepada Allah, semakin tinggi kemampuannya merasakan kehadiran Allah.

Al-Qur`an memberikan contoh beberapa rasul yang dapat kita bandingkan dengan diri kita sehingga paham bahwa kita dapat meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah swt..

Allah swt. menginginkan manusia agar bertaqwa dengan sebenar-benarnya. Berbagai carauntuk menunjukkan penghormatan kepada Yang Mahakuasa dapat dilakukan, sebagai contoh:berjalan di jalan Allah, melakukan perbuatan baik, mengikuti contoh-contoh yang diberikan pararasul, menaati serta memperhatikan ajaran-ajaran Allah, dan sebagainya.

فَاتَّقُوا اللَّهَ مَا اسْتَطَعْتُمْ وَاسْمَعُوا وَأَطِيعُوا وَأَنْفِقُوا خَيْرًا لِأَنْفُسِكُمْ وَمَنْ يُوقَ شُحَّ نَفْسِهِ فَأُولَئِكَ هُمُ الْمُفْلِحُونَ

“Maka bertaqwalah kamu kepada Allah menurut kesanggupanmu dan dengarlah serta taatlah; dan nafkahkanlah nafkah yang baik untuk dirimu. Dan barangsiapa yang dipeliharadari kekikiran dirinya, maka mereka itulah orang-orang yang beruntung.” (QS.at-Taghaabun: 16)

يَاأَيُّهَا الَّذِينَ ءَامَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلَا تَمُوتُنَّ إِلَّا وَأَنْتُمْ مُسْلِمُونَ

“Hai orang-orang yang beriman, bertaqwalah kepada Allah sebenar-benarnya taqwakepada-Nya; dan janganlah sekali-kali kamu mati melainkan dalam keadaan beragama Islam.”(QS.Ali Imran: 102)

Rasulullah SAW bersabda:

تق الله حيثما كنت، وأتبع السيئة الحسنة تم حها، وخالق الناس بخلق حسنl

"Bertaqwalah kepada Allah dimanapun engkau berada,

dan ikutkanlah perbuatan yang buruk dengan perbuatan yang baik niscaya perbuatan yang baik tersebut akan menghapusnya, dan pergaulilah manusia dengan akhlaq yang mulia ".(HR.Imam Tirmidzi)

  • TAQDIR

Tidak ada satu pun di alam ini yang terjadi secara kebetulan, sebagaimana tertuang dalam Al-Qur`an,

اللَّهُ الَّذِي رَفَعَ السَّمَوَاتِ بِغَيْرِ عَمَدٍ تَرَوْنَهَا ثُمَّ اسْتَوَى عَلَى الْعَرْشِ وَسَخَّرَ الشَّمْسَ وَالْقَمَرَ كُلٌّ يَجْرِي لِأَجَلٍ مُسَمًّى يُدَبِّرُ الْأَمْرَ يُفَصِّلُ الْآيَاتِ لَعَلَّكُمْ بِلِقَاءِ رَبِّكُمْ تُوقِنُونَ

"Allah-lah Yang meninggikan langit tanpa tiang (sebagaimana) yang kamu lihat, kemudian Dia bersemayam di atas `Arasy, dan menundukkan matahari dan bulan. Masing-masing beredar hingga waktu yang ditentukan. Allah mengatur urusan (makhluk-Nya), menjelaskan tanda-tanda (kebesaran-Nya), supaya kamu meyakini pertemuan (mu) dengan Tuhanmu.(QS.Ar-Ra'd:2)

Dalam ayat lain dikatakan,

وَعِنْدَهُ مَفَاتِحُ الْغَيْبِ لَا يَعْلَمُهَا إِلَّا هُوَ وَيَعْلَمُ مَا فِي الْبَرِّ وَالْبَحْرِ وَمَا تَسْقُطُ مِنْ وَرَقَةٍ إِلَّا يَعْلَمُهَا وَلَا حَبَّةٍ فِي ظُلُمَاتِ الْأَرْضِ وَلَا رَطْبٍ وَلَا يَابِسٍ إِلَّا فِي كِتَابٍ مُبِينٍ

"Dan pada sisi Allah-lah kunci-kunci semua yang ghaib; tidak ada yang mengetahuinya kecuali Dia sendiri, dan Dia mengetahui apa yang di daratan dan di lautan, dan tiada sehelai daun pun yang gugur melainkan Dia mengetahuinya (pula), dan tidak jatuh sebutir biji-pun dalam kegelapan bumi, dan tidak sesuatu yang basah atau yang kering, melainkan tertulis dalam kitab yang nyata (Lauh Mahfudz)"(QS.al-An'am:59)

Dialah Allah Yang menciptakan dan mengatur semua peristiwa, bagaimana merekaberawal dan berakhir. Dia pulalah yang menentukan setiap gerakan bintang-bintang di jagat raya,kondisi setiap yang hidup di bumi, cara hidup seseorang, apa yang akan dikatakannya, apa yang akandihadapinya, sebagaimana dijelaskan dalam Al-Qur`an,

إِنَّا كُلَّ شَيْءٍ خَلَقْنَاهُ بِقَدَرٍ

“Sesungguhnya, Kami menciptakan segala sesuatu menurut ukuran.” (QS.al-Qamar: 49)

مَا أَصَابَ مِنْ مُصِيبَةٍ فِي الْأَرْضِ وَلَا فِي أَنْفُسِكُمْ إِلَّا فِي كِتَابٍ مِنْ قَبْلِ أَنْ نَبْرَأَهَا إِنَّ ذَلِكَ عَلَى اللَّهِ يَسِيرٌ

"Tiada suatu bencana pun yang menimpa di bumi dan (tidak pula) dirimu sendirimelainkan telah tertulis dalam kitab (Lauh Mahfuzh) sebelum Kami menciptakannya.Sesungguhnya, yang demikian itu adalah mudah bagi Allah.” (QS.al-Hadiid: 22)

Kaum mukminin seharusnya menyadari kenyataan yang agung ini. Sebagai konsekuensinya,sudah seharusnya mereka tidak berbuat kebodohan seperti orang-orang yang menolak kenyataandalam hidupnya. Dengan memahami bahwa hidup itu hanya ”mengikuti takdir”, mereka tidak akanpernah kecewa atau merasa takut terhadap apa pun. Mereka menjadi yakin dan tenang seperti yang dicontohkan Nabi Muhammad saw. yang bersabda kepada sahabatnya,

لَا تَحْزَنْ إِنَّ اللَّهَ مَعَنَا

“.....Janganlah kamu berdukacita, sesungguhnya Allah beserta kita.......” (at-Taubah: 40)

ketika sahabatnya itu merasakhawatir ditemukan para pemuja berhala yang bermaksud membunuh mereka ketika bersembunyi didalam gua.

  • IMAN KEPADA ALLAH

Karena Allah adalah pembuat keputusan, setiap kejadian merupakan anugerah bagi makhluk-Nya: segala sesuatu telah direncanakan untuk kebaikan agama dan untuk kehidupan orang yangberiman di akhirat kelak.

Kaum mukminin dapat merujuk pada pengalaman mereka untuk melihatbahwa ada sesuatu yang bermanfaat bagi diri mereka pada akhir sebuah kejadian. Untuk alasantersebut, kita harus selalu memercayai Allah.Dialah Yang Maha Esa dan Maha Melindungi.

Seorang mukmin harus bersikap sebagaimanayang Allah inginkan: memenuhi tanggung jawabnya kemudian berserah diri pada Allah dengan hasilnya. Ayat berikut mengungkapkan misteri ini, yang tidak diketahui oleh orang-orang yang ingkar.

وَمَنْ يَتَّقِ اللَّهَ يَجْعَلْ لَهُ مَخْرَجًا

"......... Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar.

وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ وَمَنْ يَتَوَكَّلْ عَلَى اللَّهِ فَهُوَ حَسْبُهُ إِنَّ اللَّهَ بَالِغُ أَمْرِهِ قَدْ جَعَلَ اللَّهُ لِكُلِّ شَيْءٍ قَدْرًا

"Dan memberinya rezki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Dan barangsiapa yang bertawakkal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan yang (dikehendaki)Nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu.(QS.at-Thalaq:2-3)

قُلْ لَنْ يُصِيبَنَا إِلَّا مَا كَتَبَ اللَّهُ لَنَا هُوَ مَوْلَانَا وَعَلَى اللَّهِ فَلْيَتَوَكَّلِ الْمُؤْمِنُونَ

“Katakanlah, ‘Sekali-kali tidak akan menimpa kami melainkan apa yang telahditetapkan oleh Allah bagi kami.

Dialah Pelindung kami, dan hanyalah kepada Allah orangorangyang beriman harus bertawakal.’” (QS.at-Taubah: 51)

Apa yang seharusnya seorang muslim katakan kepada orang-orang yang ingkar kepada Allah SWT., juga tercantum dalam Al-Qur`an,

وَمَا لَنَا أَلَّا نَتَوَكَّلَ عَلَى اللَّهِ وَقَدْ هَدَانَا سُبُلَنَا وَلَنَصْبِرَنَّ عَلَى مَا ءَاذَيْتُمُونَا وَعَلَى اللَّهِ فَلْيَتَوَكَّلِ الْمُتَوَكِّلُونَ

“Mengapa kami tidak akan bertawakal kepada Allah, padahal Dia telah menunjukkan jalan kepada kami, dan kami sungguh-sungguh akan bersabar terhadap gangguan-gangguan yang kamu lakukan kepada kami. Dan hanya kepada Allah saja orang-orang bertawakal ituberserah diri.” (QS.Ibrahim: 12)

Dalam ayat lain dikatakan,

إِنْ يَنْصُرْكُمُ اللَّهُ فَلَا غَالِبَ لَكُمْ وَإِنْ يَخْذُلْكُمْ فَمَنْ ذَا الَّذِي يَنْصُرُكُمْ مِنْ بَعْدِهِ وَعَلَى اللَّهِ فَلْيَتَوَكَّلِ الْمُؤْمِنُونَ

“Jika Allah menolong kamu, maka tak ada orang yang dapat mengalahkan kamu; jika Allah membiarkan kamu (tidak memberi pertolongan), maka siapakah gerangan yang dapat menolong kamu (selain) dari Allah sesudah itu? Karena itu, hendaklah kepada Allah saja orang-orang mu'min bertawakal.” (QS.Ali Imran: 160)

Wallahua'lam bishowwab

Semoga bermanfaat

Jakarta, 16 Ramadhan 1431 H/ 26 Agustus 2010 M

m_zain1967@yahoo.com

____.♥♫♥.____ Biar CINTA itu bermuara dengan sendirinya ____.♥♫♥.____

Kenapa tak pernah kau tambatkan perahumu di satu dermaga? Padahal kulihat, bukan hanya satu pelabuhan tenang yang mau menerima kehadiran kapalmu!

Kalau dulu memang pernah ada satu pelabuhan kecil, yang kemudian harus kau lupakan, mengapa tak kau cari pelabuhan lain, yang akan memberikan rasa damai yang lebih? Seandainya kau mau, buka tirai di sanubarimu, dan kau akan tahu, pelabuhan mana yang ingin kau singgahi untuk selamanya, hingga pelabuhan itu jadi rumahmu, rumah dan pelabuhan hatimu.

゠웃♥유웃♥유웃♥유웃♥유웃♥유웃♥유웃♥유웃♥유웃♥유웃♥유웃♥유゠

(Judul Puisi ” Pelabuhan ” karya Tyas Tatanka, kumpulan puisi 7 penyair serang)

➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸

Matanya berkaca-kaca ketika perempuan itu selesai membaca dan merenungi isi puisi itu. Dulu sekali perempuan itu telah pernah berharap pada seorang laki-laki yang dia yakin baik dan hanif, ada kilasan – kilasan di hatinya yang mengatakan bahwa mungkin dialah sosok yang selama ini dicari.. dialah sosok yang tepat untuk mengisi hari harinya kelak dalam bingkai pernikahan.

Berawal dari sebuah pertemanan. Berdiskusi tentang segala hal, terutama masalah agama. Perempuan itu sedang berproses untuk mendalami agama Islam dengan lebih intens. Dan laki-laki itu, dia paham agama, aktif diorganisasi keislaman, dan masih banyak lagi hal – hal positif yang ada dalam diri lelaki itu. Sehingga kedekatan itu membawa semangat perempuan itu untuk terus menggali ilmu agama. dan mempraktekkannya dalam kesehariannya. Kedekatan itu berlanjut menjadi kedekatan yang intens, berbagi cerita, curahan hati, saling meminta saran, saling bertelepon dan bersms, yang akhirnya segala kehadirannya menjadikan suatu kebutuhan. Kesemuanya itu awalnya mengatasnamakan persahabatan.

Suatu hari salah seorang sahabatnya bertanya “Adakah persahabatan yang murni antara laki-laki dan perempuan dewasa tanpa melibatkan hati dan perasaan terlebih bila sudah muncul rasa simpati, kagum dan kebutuhan untuk sering berinteraksi?”

Perempuan itu tertegun dan hanya bisa menjawab ” entahlah..”

Sampai suatu hari, laki-laki itu pergi dan menghilang… Awalnya masih memberi kabar. Selebihnya hilang begitu saja. Dan perempuan itu masih berharap dan menunggu untuk suatu yang tak pasti. Karena memang tidak pernah ada komitmen yang lebih jauh diantara mereka berdua. Setiap dia mengenal sosok lelaki lainnya… Selalu dibandingkan dengan sosok laki-laki sahabatnya itu dan tentulah sosok laki-laki sahabatnya itu yang selalu lebih unggul dibanding yang lain. Dan perempuan itu tidak pernah lagi membuka hatinya untuk yang lain. Sampai suatu hari,..

Perempuan itu menyadari kesia-siaan yang dibuatnya. Ia berharap ke sesuatu yang tak pasti hanyalah akan membawa luka dihati… Bukankah banyak hal yang bermanfaat yang bisa dia lakukan untuk mengisi hidupnya kini…. Air mata nya jatuh perlahan dalam sujud panjangnya dikegelapan malam… Dia berjanji untuk tidak mengisi hari-harinya dengan kesia-siaan.

“Lalu bagaimana dengan sosok laki-laki itu ??” Perlahan saya bertanya padanya.

“Saya tidak akan menyalahkan siapa-siapa, yang salah hanyalah persepsi dan harapan yang terlalu berlebihan dari kedekatan itu, dan proses interaksi yang terlalu dekat sehingga timbul gejolak dihati…. Biarlah hal itu menjadi proses pembelajaran dan pendewasaan bagi saya untuk lebih hati – hati dalam menata hati dan melabuhkan hati,” ujarnya dengan diplomatis. Hingga saya menemukan perempuan itu kini benar-benar menepati janjinya.

Dunia perempuan itu kini adalah dunia penuh cinta dengan warna-warna jingga, tawa-tawa pelangi, pijar bintang dimata anak anak jalanan yang menjadi anak didiknya…. Cinta yang dialiri ketulusan tanpa pamrih dari sahabat-sahabat di komunitasnya yang menjadikan perempuan itu produktif dan bisa menghasilkan karya…cinta yang tidak pernah kenal surut dari kedua orang tua dan keluarganya… Dan yang paling hakiki adalah cinta nya pada Illahi yang selalu mengisi relung-relung hati..tempatnya bermunajat disaat suka dan duka… Indahnya hidup dikelilingi dengan cinta yang pasti.

Adakalanya kita begitu yakin bahwa kehadiran seseorang akan memberi sejuta makna bagi isi jiwa. Sehingga…. saat seseorang itu pun hilang begitu saja… Masih ada setangkup harapan agar dia kembali….Walaupun ada kata-katanya yang menyakitkan hati…. akan selalu ada beribu kata maaf untuknya…. Masih ada beribu penantian walau tak pasti… Masih ada segumpal keyakinan bahwa dialah jodoh yang dicari sehingga menutup pintu hati dan sanubari untuk yang lain. Sementara dia yang jauh disana mungkin sama sekali tak pernah memikirkannya. Haruskah mengorbankan diri demi hal yang sia-sia??

Masih ada sejuta asa…. Masih ada sejuta makna…..Masih ada pijar bintang dan mentari yang akan selalu bercahaya dilubuk jiwa dengan menjadi bermakna dan bermanfaat bagi sesama….

“Lalu… bagaimana dengan cinta yang dulu pernah ada??” tanya saya suatu hari.

Perempuan itu berujar, ” Biarkan cinta itu bermuara dengan sendirinya… disaat yang tepat… dengan seseorang yang tepat…. dan pilihan yang tepat……hanya dari Allah Swt. disaat dihalalkannya dua manusia untuk bersatu dalam ikatatan pernikahan yang barokah..”

Semoga saja akan demikian adanya…

➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸➷➹➷➸

Untuk seorang sahabat.yang tengah meniti masa transisi dini@mipp.ntt.net.id

sumber : eramuslim

KUNCI menjadi WANITA SHOLEHAH yang SUKSES



Sahabat Hikmah....

Ada seorang wanita sukses dan sholehah bernama Salma.

Dia mempunyai keluarga yang sangat berbahagia dengan suami dan 4 orang anaknya.

Dia cantik berhiaskan jilbabnya, rajin beribadah dan berakhlak mulia.

Dia juga seorang pengusaha garmenn yg berhasil.

Dari keberhasilannya dia sudah membangun mesjid.

Dan panti asuhan dengan 150 anak yatim.

Dia tidak pernah terlihat sedih, bahkan ketika anak bungsunya meninggal.

Ada seorang temannya bernama Zahrah yg selalu memperhatikannya dan bertanya kepadanya :

"Jeng, saya sangat kagum pada Kamu."

"Kamu itu sangat rajin ibadah, dari sholat wajib, baca Quran, puasa sunnah, sholat malam, sholat dhuha, selalu tersenyum ramah dan baik kepada setiap orang."

"Kamu juga mempunyai keluarga yang berbahagia, sabar memberi pelayanan kepada suami dan membimbing serta menyayangi anak-anakmu."

"Kamu juga seorang pengusaha yang sukses, bisa membangun mesjid dan mempunyai panti asuhan dengan biaya dari usahamu."

"Jeng....saya ingin seperti kamu, memakai jilbab, rajin ibadah, berakhlak mulia, punya keluarga yang sangat bahagia, dan sukses dalam usaha...."

"Bahkan waktu perusahaanmu dibobol maling dan anak bungsu kesayangan kamu meninggal...saya lihat kamu sangat tenang sekali."

"Kalau boleh tahu apa KUNCI dari semua itu Jeng?

Salma tersenyum mendengar penuturan dan pertanyaan Zahrah, kemudian menjawab :

"Zahrah sahabatku..... sebenarnya setiap manusia yang memahami dan mengakui ALLAH sebagai Tuhan harusnya bisa seperti itu..."

"Hanya kebanyakan manusia tidak memahami dan mengakui ALLAH sebagai Tuhan."

"Maksudnya Jeng?"

"Mereka tahu Allah adalah Tuhan Sang PENCIPTA, tapi kadang tidak memahami bahwa karena SEMUANYA adalah CIPTAAN Allah dan atas KUASANYA berarti SEMUANYA adalah MILIK Allah dan mereka tidak mengakuinya."

"Saya memakai jilbab...karena rambut saya BUKAN MILIK SAYA SENDIRI, tetapi MILIK Allah...dan Allah memerintahkan untuk menutupnya di depan orang yang bukan mahram."

"Saya sholat, puasa, haji, berusaha berbuat baik kepada semua orang...karena DIRI SAYA BUKAN MILIK DIRI SAYA SENDIRI...Sehingga saya bebas semau saya...tapi DIRI SAYA MILIK ALLAH...saya harus mengikuti semua aturan-aturan-Nya."

"Saya bersabar melayani suami saya dan mendidik dan menyayangi anak-anak saya walaupun saya sibuk dengan usaha saya...karena suami dan anak saya BUKAN MILIK SAYA...tetapi MILIK Allah yg diamanahkan kepada saya."

"Saya mempunyai usaha yang berhasil...bukan karena saya hebat...tetapi karena Allah telah membukakan pintu rizki untuk saya dan untuk karyawan-karyawan saya... dan itupun semuanya MILIK Allah..saya hanya diberi amanah saja."

"Dan saya mempunyai anak bungsu yang sangat saya sayangi...itupun MILIK Allah...saya tidak berhak menahannya waktu diambil oleh-Nya...karena itu BUKAN MILIK SAYA....dan Allah masih memberikan 3 anak yang lain serta PINJAMAN-PINJAMAN-NYA YANG LAIN....YANG SANGAT BANYAK..."

Zahrah termenung.....dan tak berasa butiran-butiran air matanya jatuh dan menangis sambil memeluk Salma.....

" Selama ini saya tahu Allah sebagai Tuhanku...tetapi saya tidak paham bahwa SEMUANYA ADALAH MILIKNYA......Kita tidak mempunyai apapun di dunia ini....dan saya sering TIDAK MENGAKUI bahwa Allah adalah PEMILIK SEGALANYA."

" Benar Zahrah .......dan kita berkewajiban mensyukuri semua nikmat PINJAMAN dari ALLAH. Allah berfirman dalam QS Ibrahim ayat 7 :

Dan (ingatlah), tatkala Tuhanmu memaklumkan : "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih."

Innaa Lillaahi wa Innaa Ilaihi Raaji'un

"Sesungguhnya kita adalah milik Allah.....dan kita semuanya akan kembali kepadanya."



O.F.A

**********************************************************************************************************


***********************************************************************************************************



Senin, 30 Agustus 2010

Puasa adalah Hadiah dari Allah untuk Umat Manusia...

Alhamdulillah 20 hari sdh kita melaksanakan ibadah puasa, godaan dan halangan yang menyebabkan kita membatalkan puasa dapat kita lewati dengan mudah. Semoga Allah Swt mengizinkan kita semua melaksanakan puasa genap sebulan penuh tanpa bolong-bolong, sampai hari Raya Idul Fitri nanti.

Allah Swt sengaja mewajibkan umat manusia untuk melaksanakan puasa, tidak hanya kepada umat Nabi Muhammad SAW, Tetapi umat-umat sebelumnya juga telah Allah perintahkan untuk melaksanakan puasa. Agar umat manusia dapat menjadi orang yang taqwa dan punya derajat yang lebih tinggi di sisi Allah Swt. Subhanallah...

Pada hakekatnya puasa itu adalah merupakan sebuah hadiah yang di berikan oleh Allah Swt untuk seluruh umat manusia yang ada di muka bumi ini, Dengan maksud dan tujuan agar setiap individu dapat mensucikan dirinya dan dapat membersihkan Bathiniahnya dari segala jenis kotoran yang di tinggalkan hawa nafsu.

Dan di dalam Islam sendiri, berkaitan dengan puasa ini, seorang muslim di perintahkan untuk mengikutsertakan seluruh anggota jawariahnya untuk bersama-sama menahan dari segala yang perbuatan-perbuatan tercela dengan cara membiasakan diri untuk menuju jalan yang terpuji agar setelah melewati bulan puasa nanti dapat terbiasa melakukan hal-hal yang baik pula.

Satu contoh, mata kita, yang mungkin biasanya sebelum bulan puasa sering di pake untuk melihat-lihat blog atau website yang mengumbar gambar-gambar yang tak senonoh, saatnya di bulan puasa ini untuk menghindari link-link yang berbau pornografi.

Begitu juga dengan kaki kita, tangan dan seluruh anggota tubuh kita agar senantiasa tidak memperturutkan hawa nafsu kotor kita untuk melakukan perbuatan yang tidak di ridhoi oleh Allah Swt. Saatnya kita semua bertafakur, memperkaya amalitah serta mendekatkan diri dan hati kita hanya kepada sang Kholik, Allah Azza Wajala.

Pada bulan Ramadhan inilah, waktu yang tepat untuk bertaubat, bulan yang tepat untuk meningkatkan ketakwaan kita kepada Allah denga cara bersama-sama berkumpul dengan orang-orang Shaleh, beramai-ramai untuk melakukan shalat tarawih dan witir, dan juga membiasakan diri untuk duduk berlama-lama di mesjid, mengaminkan doa-doa yang panjang dan ikut larut dalam sebuah perkumpulan-perkumpulan yang mengupas makna yang terkandung dala Ayat-ayat Allah. Sehingga kita benar-benar menjadi orang yang di rindukan oleh SyurgaNya Allah Swt..

Subhanallah.......